Img
TINGKATKAN PENGALAMAN BELAJAR KB-RA AR-ROHMAH ADAKAN COOKING CLASS

KBRAARROHMAHMALANG.COM — Kegiatan cooking class merupakan salah satu kegiatan free week di KB-RA Ar-Rohmah. Kegiatan ini sangat menarik untuk anak-anak. Hal ini terlihat pada antusias anak-anak mengikuti kegiatan tersebut. Untuk kali ini kegiatan cooking class yang dilaksanakan pada hari senin (27/12).

Beberapa kegiatan tersebut berbeda beda setiap jenjangnya., Kelompok Bermain menghias roti, kelompok A membuat roti bakar dan untuk kelompok B membuat cookies, setiap kegiatan didampingi oleh guru wali kelas dan guru pendamping. Tujuan kegiatan cooking class selain dapat meningkatkan pengalaman belajar anak secara langsung, melalui kegiatan ini dapat mengenalkan bahan makanan pada anak, cara mengolah makanan, perpaduan warna dan juga dapat melatih keterampilan motorik halus anak, melalui gerakan memotong membentuk dan mencetak.

         Roti tawar merupakan bahan makanan yang mudah didapatkan di daerah Malang dan Ummi mengkreasikan bahan makanan ini menjadi kudapan yang sangat disukai oleh anak, baik dalam proses pembuatan maupun dalam menikmatinya dengan bahan-bahan yang disediakan, anak-anak sangat bersemangat dalam membuat roti mereka sendiri.

        Bertempat di Sekolah KB-RA Ar-Rohmah, Setiap anak memakai atribut lengkap yang di pakai untuk memasak seperti topi chef dan celemek masak. Semua anak- anak berkesempatan untuk membuat kreasi menghias roti, mulai dari memepersiapkan roti tawar, mengoles mentega dan menghiasnya dengan menggunakan meses.

img
img